Beranda | Artikel
Bab Meminta Hujan kepada Bintang - Bagian ke-3 - Kitab Al-Qaulul Mufid (Ustadz Abu Haidar As-Sundawy)
Jumat, 23 Mei 2014

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Haidar As-Sundawy

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abu Haidar As-Sundawy

[sc:status-al-qaulul-mufid-ustadz-abu-haidar-2013]

Ringkasan Pembahasan Kitab Al-Qaulul Mufid di Rekaman Ini

Bab Meminta Hujan kepada Bintang (ما جاء في الاستسقاء بالأنواء
) – Bagian ke-3

Pada pertemuan yang lalu sudah sampai pada bab “ما جاء في الاستسقاء بالأنواء
“, artinya “Meminta Hujan kepada Bintang-bintang”. Sudah 3 dalil yang kita bahas, 1 ayat dan 2 hadits. Sekarang kita lanjutkan ke pembahasan dalil ke-3.

Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam Muslim dalam kitab Shahih Muslim. Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma:

قال بعضهم: لقد صدق نوء كذا وكذا فأنزل الله هذه الآيات

“Sebagian manusia berkata, “Benarlah bintang anu dan bintang anu.” Maka Allah pun menurunkan ayat:

فَلَا أُقْسِمُ بِمَوَاقِعِ النُّجُومِ (٧٥) وَإِنَّهُ لَقَسَمٌ لَّوْ تَعْلَمُونَ عَظِيمٌ (٧٦) إِنَّهُ لَقُرْآنٌ كَرِيمٌ (٧٧) فِي كِتَابٍ مَّكْنُونٍ (٧٨) لَّا يَمَسُّهُ إِلَّا الْمُطَهَّرُونَ (٧٩) تَنزِيلٌ مِّن رَّبِّ الْعَالَمِينَ (٨٠) أَفَبِهَذَا الْحَدِيثِ أَنتُم مُّدْهِنُونَ (٨١) وَتَجْعَلُونَ رِزْقَكُمْ أَنَّكُمْ تُكَذِّبُونَ (٨٢)

“Maka Aku bersumpah dengan masa turunnya bagian-bagian Al-Quran.(75) Sesungguhnya sumpah itu adalah sumpah yang besar kalau kamu mengetahui.(76) Sesungguhnya Al-Quran ini adalah bacaan yang sangat mulia,(77) pada kitab yang terpelihara (Lauhul Mahfuzh),(78) tidak menyentuhnya kecuali orang-orang yang disucikan.(79) Diturunkan dari Rabbil ‘alamiin.(80) Maka apakah kamu menganggap remeh saja Al-Quran ini?(81) kamu mengganti rizqi (yang Allah berikan) dengan mendustakan Allah.(82)” (QS Al-Waqi’ah [56]: 75-82)”

Mari kita simak kelengkapan pembahasan hadits sekaligus ayat yang tersertakan dalam hadits tersebut dengan mendownload sekarang juga ceramah agama Islam ini, dari kitab Al-Qaulul Mufid.

Download Kajian Kitab Qaulul Mufid: Bab Meminta Hujan kepada Bintang (Bagian ke-3)

Silakan share ke Facebook, Twitter, dan Google+. Jazakumullahu khoiron.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/6631-bab-meminta-hujan-kepada-bintang-bagian-ke-3-kitab-al-qaulul-mufid-ustadz-abu-haidar-sundawy/